Wednesday, June 25, 2008

Pilihan Internet Murah

Rekan netter sekalian kali ini saya akan membahas tentang solusi internet yang murah dan unlimited yaitu Flash Unlimited dari Telkomsel.

Salut buat telkomsel, yang memberikan akses internet unlimited dengan harga yang lumayan murah, saat ini saya tidak akan membahas tata cara berlangganan atau bagaimana untuk mendapatkan flash unlimited tapi mengenai pengalaman saya menggunakannya.

Flash unlimited yang saya pakai adalah paket Rp 125.000/bulannya.

Rekan netter sekalian Flash unlimited adalah solusi murah untuk mengakses dimana apabila kita berada di daerah yang hanya terccover GPRS Telkomsel yang masih tidak memiliki jaringan 3G atau HSDPA atau jaringan internet lainnya. Kecepatan rata-rata yang saya dapat adalah maksimal 50 Kbps pada waktu-waktu tertentu dimana pada saat itu jarang orang yang menggunakan jaringan rata rata seharian mendapat kecepatan 35 Kbps (Lumayanlah). Kecepatan ini tergantung kondisi daerah sih.

Bagi rekan netter yang mencari solusi internet yang murah silahkan mencoba Flash Unlimited ini (ada beberapa postingan teman dari blog tetangga yang melaprkan ketidaknyamanan menggunakan flash ini) tapi tidak ada salahnya mencoba, karena kecepatan dan kepuasan pemakaian koneksi internet tergantung dari anda yang mencobanya

Sekian dan terima kasih

Semoga membantu


update 15/08/08
Akhir-akhir ini jaringan telkomsel flash di daerahku bermasalah aku g tau masalahnya dimana yang jelas sekarang ini sangat sulit sekali untuk konek, dicoba beberapa kali beruntung kalo bisa konnek akhirnya membuat saya menjadi stress, parahnya lagi kadang statu konnek tapi g mendapat pasokan data, bener bener membuat pusing jadi sebaiknya pikir-pikir lagi dulu jika ingin berlangganan telkomsel flash yang unlimited ini

Baca Juga Yang Dibawah