Saturday, July 26, 2008

Peraturan Baru PPCIndo

iseng iseng tadi sore aku mengecek statistik penghasilan bloggku di PPCIndo, aku masuk dan login aku terhanyut (ciee)membaca tampilan tulisannya ada pengumuman penting kutipannya sebagai berikut

MOHON DIBACA !!! - PENTING

Karena banyaknya pelanggaran yang dilakukan oleh publisher yang menggunakan domain gratisan (blogspot, blogsome, dll dengan rangking alexa > 1.000.000) sehingga membuat advertiser enggan untuk beriklan maka mulai hari Senin tanggal 28 Juli 2008 kami memutuskan untuk TIDAK MENERIMA trafik dari domain gratisan (dengan rangking alexa > 1.000.000).

Untuk publisher yang sudah terdaftar dan masih menggunakan domain gratisan dengan rangking alexa > 1.000.000 akan dinonaktifkan keanggotaannya atau traffiknya di tetapkan sebagai Invalid klik. Keanggotaan akan diaktifkan kembali jika domain gratisan yang digunakan telah mencapai rangking alexa < 1.000.000 (bisa dikonfirmasikan via email)

Mohon dipahami jika advertiser enggan untuk beriklan maka publisher sendiri yang akan rugi karena tidak ada pemasukan dari iklan.

Ke depan akan ada peningkatan nilai komisi bagi publisher yang berarti harga iklan bagi advertiser semakin mahal. Sebagai timbal baliknya advertiser mendapat traffik yang lebih unik dan publisher akan mendapat komisi yang lebih besar
Berita bagus sekaligus berita buruk bagi para publiser yang bergabung kenapa ?
tidak sedikit publiser yang bergabung memiliki Rangking Alexa diatas 1.000.000 begitupun dengan blog saya ini dengan blog saya yang satunya disini semua memiliki Rangking alexa yang sangat tinggi, hehehe maklum blog baru, jadi lebih rajin meng update blog nih, jadi tertantang rasanya meningkatkan popularitas blog berita bagusnya bahwa nantinya akan ada peningkatan hasil perkliknya tapi yah walaupun cita cita mencicipi uang saku dari PPCIndo ini harus pupus hiks tapi dapat dipahami alasannya, memang sangat banyak termasuk saya juga yang mungkin hanya sebagai spam aja (tidak ya hehehe) di dunia blogger dengan kemampuan menulis yang pas-pasan, semoga hal ini menjadi cambuk bagi para blogger baru begitupun dengan saya untuk meningkatkan kualitas menulisnya untuk mendapatkan Rangking alexa dan ikut PPCIndo dan dapat mencicipi uang saku tersebut
Namun setelah konfirmasi dan saya coba bernegoisasi kepada pihak PPCIndo melalui email beberapa kali akhirnya dicapai keputusan seperti berikut yang saya kutip dari email balasan dari PPCIndo sebagai berikut :
Dear Andi,

Kami akan menunda keputusan yang sekarang sampai tanggal 18 agustus
2008. Setelah itu apapun keputusan yang diambil hendaknya semua pihak
bisa menerima dengan baik karena telah dipertimbangkan masak-masak

Trims
akhirnya ada kesempatan buat para publiser yang lain untuk menyadari jikalau ada kesalahan dan meningkatkan jumlah publisernya, marilah kita semua bersihkan nama publiser Indonesia, jauhi kecurangan, karena hal itu tidak akan memberikan manfaat yang lama, nah semoga informasi ini bermanfaat terima kasih semua, terima kasih PPCINDO

Baca Juga Yang Dibawah